Siman Senang Dapat Medali Emas SEA Games, tetapi...

By Delia Mustikasari - Senin, 21 Agustus 2017 | 20:52 WIB
Perenang nasional, I Gede Siman Sudartawa, bereaksi setelah finis pertama pada nomor 50 meter gaya punggung SEA Games 2017 yang berlangsung di National Aquatic Centre, KL Sports, Bukit Jalil, Senin (21/8/2017)/
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Perenang nasional, I Gede Siman Sudartawa, bereaksi setelah finis pertama pada nomor 50 meter gaya punggung SEA Games 2017 yang berlangsung di National Aquatic Centre, KL Sports, Bukit Jalil, Senin (21/8/2017)/

Perenang putra nasional, I Gede Siman Sudartawa, meraih medali emas pada nomor 50 meter gaya punggung SEA Games 2017, Senin (21/8/2017).

Penulis: Reynas Abdila

Dia membukukan catatan waktu 25,20 detik sekaligus menjadi rekor baru pada SEA Games 2017.

Dia mengungguli Zheng Wen Quah (Singapura) dengan torehan 25,39 detik yang mengantarnya meraih medali perak.

Adapun medali perunggu diraih perenang Vietnam, Paul Le Nguyen, yang mencatat 25,82 detik.

"Saya senang, tetapi kecewa. Hasil ini bukan catatan waktu terbaik saya. Saat kejuaraan dunia, saya membukukan waktu 25,04 detik," tutur Siman.

Perenang berusia 22 tahun ini sejak awal sudah mendapatkan tekanan dari Zheng. Persaingan mereka berlangsung ketat sejak SEA Games Singapura 2015. Saat itu, Zheng mendapat medali emas.

Dari nomor 400 meter gaya bebas, Aflah Fadlan Prawira meraih medali perak. Dia membukukan waktu 3 menit 54,15 detik.

Medali emas menjadi milik perenang tuan rumah, Welson Wee Sheng Sim (3 menit 50,26 detik). Sementara itu, perenang Vietnam, Huu Kim Son Nguyen meraih medali perunggu (3 menit 54,20 detik).


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Tribunnews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.