Paruh Kedua LSI, Persipura Maksimalkan Pemain Muda

By Syamsul Arif - Senin, 6 Mei 2013 | 13:42 WIB
Jacksen F. Tiago
Tribunnews.com
Jacksen F. Tiago

2013. Jelang bergulirnya putaran kedua kompetisi ISL, klub berjuluk Mutiara Hitam akan menggelar Training Camp (TC) di Kota Batu, Jawa Timur pada Selasa (7/5/2013).

"Persipura tidak berencana menambah ataupun mengurangi pemain. Kami akan memaksimalkan pemain yang ada," tegas Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F. Tiago ditemui di Hotel Park Lane, Jakarta, Minggu (5/5/2013) malam.

Mutiara Hitam merupakan salah satu klub besar di kompetisi Liga Indonesia. Bermaterikan para pemain bertalenta asal Papua ditambah pemain asing berkualitas, Boaz Salossa dkk menjelma menjadi klub yang ditakuti.

Para pemain bertalenta asal Papua ini yang akan dimanfaatkan oleh Jacksen F. Tiago di putaran kedua. Tercatat delapan pemain dari 28 pemain skuat Persipura, belum tampil satu kali pun membela Mutiara Hitam.

Mereka yaitu, Fandry Imbiri, Nur Afandi, Philipus Basik, Riky Kayame, Victor Numberi, Daniel Siogama, Victor Pae, dan Yulianus Watora.

Sebagian dari mereka yang umurnya berada di bawah usia 21 tahun akan bergabung di klub Persipura U-21 yang dipersiapkan berlaga di kompetisi ISL U-21.

"Ada 5 pemain Persipura senior yang dimasukkan ke Persipura U-21, termasuk Ferinando Pahabol. Dia sudah terdaftar untuk Persipura U-21, kalau dibutuhkan dia bisa dipanggil kembali ke Persipura senior. Selain dia ada Riky Kayame," ujarnya.

Jacksen F. Tiago mengaku, persaingan untuk menjadi 11 pemain inti di setiap pertandingan sangat berat. Dia mencontohkan, walaupun pemain andalan seperti Zah Rahan Karangar sempat absen di beberapa pertandingan, tetapi pemain lain mampu menggantikan perannya.

"Persaingan sangat ketat di musim ini, meskipun Zah Rahan tidak bermain, tetapi kami tetap menang saat menghadapi PBR, SFC, PSPS, dan Persija. Meskipun pemain inti tidak bermain, tetapi pemain lain bisa menggantikan perannya," tuturnya.

Dalam rangka mempersiapkan para pemain jelang putaran kedua, Jacksen F. Tiago menjadwalkan satu sampai dua pertandingan ujicoba selama melakukan TC di Kota Batu, Jawa Timur.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.