Pernyataan Resmi CLS Knights soal Pengunduran Diri dari IBL

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 28 Juli 2017 | 19:38 WIB
Pemain CLS Knights, Duke Crews (putih) menjadi bintang kemenangan timnya pada semifinal kontra Satria Muda, Rabu (19/4/2017) malam.
TB KUMARA/JUARA.NET
Pemain CLS Knights, Duke Crews (putih) menjadi bintang kemenangan timnya pada semifinal kontra Satria Muda, Rabu (19/4/2017) malam.

Klub bola basket asal Surabaya, CLS Knights, mengeluarkan pernyataan resmi terkait keputusan mereka mengundurkan diri dari kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) 2017-2018.

Keputusan CLS Knights mengajukan surat pengunduran tak terlepas dari regulasi baru IBL untuk musim depan yang mewajibkan setiap klub peserta berbentuk badan usaha perseroan terbatas (PT).

Saat ini, CLS Knights merupakan klub yang dikelola yayasan dan tidak memiliki badan usaha.

Dalam keterangan resminya, CLS Knights mengaku sudah melakukan diskusi panjang dengan manajemen yayasan. Namun, mereka pada akhirnya tidak dapat menemukan solusi.

Baca juga:

"Kami sadar dan mengerti manajemen IBL memiliki visi dan tujuan yang baik dengan mewajibkan setiap klub untuk berbentuk PT dan mungkin kondisi tersebut sangat cocok bagi sebagian besar klub, demikian pernyataan resmi klub.

"Namun, tidak semua kondisi cocok untuk semua pihak, dalam hal ini kami, Yayasan Cahaya Lestari Surabaya (CLS), yang selama beberapa dekade terakhir sudah berbadan hukum yayasan. Yayasan ini bukan dimiliki oleh hanya beberapa individu, tetapi sudah terdaftar dengan sangat banyaknya pihak yang terlibat dalam kepengurusan dan anggota."

CLS Knights mengungkapkan bahwa sebenarnya manajemen IBL sudah meminta semua klub IBL untuk membentuk badan usaha PT sebelum musim 2016-2017 berlangsung.

Namun, saat itu para pimpinan manajemen IBL masih memberikan toleransi kepada CLS Knights yang sudah puluhan tahun berbadan hukum yayasan.

"Kami menghargai dan menghormati sepenuhnya peraturan pelaksanaan terbaru IBL, tidak ada sedikit pun pemikiran dari kami bahwa membentuk badan hukum PT untuk mengelola Klub Bola Basket itu salah."


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : CLS KNIGHTS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.