Tak Seperti Anderson Silva, Jagoan Ini Tak Ingin Jadi Artefak UFC

By Fiqri Al Awe - Rabu, 11 November 2020 | 19:45 WIB
Robert Whittaker mengalahkan Darren Till dalam duel utama UFC on ESPN 14 bulan Juli lalu. (TWITTER @TWEETLATESTNEWS)

JUARA.NET - Jagoan kelas menengah UFC, Robert Whittaker, menceritakan pandangannya soal pensiun dan mengaku tidak akan mengikuti jejak Anderson Silva.

Petarung gaek cenderung purba, Anderson Silva, baru saja muncul di oktagon pada awal bulan November ini.

Anderson Silva berhadapan dengan Uriah Hall pada UFC Fight Night 181.

Dalam pertarungan tersebut, Silva yang sudah berusia 45 tahun tentu mendapatkan saran keras untuk pensiun.

Namun, sepertinya saran tersebut bakal tidak diindahkan oleh petarung UFC berjulukan Si Laba-laba ini.

Baca Juga: Usai Bikin Bos UFC Nyesel Berat, Begini Pesan Mendalam Anderson Silva

Melihat kengototan sang petarung purba, jagoan kelas menengah Robert Whittaker punya pandangan yang menarik.

Whittaker, yang saat ini berusia 29 tahun, mengaku tidak akan mengikuti jejak Silva tersebut.

"Jelas tidak. Pertarungan ini sungguh membuat stres. Itu adalah hal yang berbeda saat pria itu bertarung hingga akhir usia 30 atau bahkan awal usia 40-an. Pertarungan ini tidak akan pernah menjadi lebih mudah," ungkap Whittaker dilansir Juara.net dari MMA Fighting.

Bagi Whittaker, kesehatan adalah hal nomor satu yang harus dijaga setiap petarung UFC.