Tanda-tanda Sabuk Juara Khabib Bakal Dicopot sebelum UFC 257

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 6 Januari 2021 | 12:00 WIB
Khabib Nurmagomedov mengalahkan Justin Gaethje di UFC 254, Minggu (25/10/2020) dini hari WIB. (TWITTER @ESPNSTATSINFO)

JUARA.NET - Beredar tanda-tanda UFC akan menanggalkan sabuk juara kelas ringan dari pinggang Khabib Nurmagomedov sebelum gelaran UFC 257.

Sabuk juara kelas ringan UFC dikuasai Khabib Nurmagomedov sejak dia mengalahkan Al Iaquinta pada 2018.

Khabib Nurmagomedov sudah menyatakan pensiun usai meraih kemenangan atas Justin Gaethje di UFC 254 pada akhir Oktober lalu.

Kendati demikian, UFC tidak segera mencopot sabuk juara dari tangan Khabib karena berharap The Eagle masih berpeluang membatalkan keputusannya untuk pensiun.

Hal ini tidak umum dilakukan karena biasanya UFC akan segera menanggalkan sabuk kampiunnya yang pensiun dan cepat-cepat mencari juara baru untuk sabuk juara yang lowong.

Baca Juga: Ada yang Heran Khabib Nurmagomedov Tetap Tampil di UFC 254

Misalnya waktu Henry Cejudo menyatakan pensiun pada 9 Mei lalu, sabuk juara kelas bantam langsung ditanggalkan UFC pada 24 Mei.