Makin Menggeliat di MotoGP 2021, Aprilia Kian Pede Teror Yamaha dan Ducati

By Fiqri Al Awe - Jumat, 23 April 2021 | 05:00 WIB
Pembalap MotoGP dari tim Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro. (Aprilia Racing)

JUARA.NET - Performa yang kian menanjak pada MotoGP 2021 membuat Max Biaggi makin optimistis pada perkembangan tim Aprilia.

Hingga tiga seri balapan di MotoGP 2021, Aprilia mulai menunjukkan geliatnya.

Bayangkan saja, pabrikan asal Negeri Pizza itu berhasil menyabet 10 besar berturut-turut pada tiga seri MotoGP 2021 sejauh ini.

Pada MotoGP Portugal 2021 lalu, pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, memetik posisi ke-6, lebih bagus ketimbang pembalap gaek Yamaha, Valentino Rossi, yang gagal finis.

Aleix Espargaro bahkan berhasil mengasapi Marc Marquez pada seri tersebut.

Teror Aprilia di MotoGP 2021 makin lengkap setelah mantan pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, bergabung sebagai test driver atau pembalap pengembang.

Tahun depan, Andrea Dovizioso juga kemungkinan besar akan menjadi pembalap Aprilia.

Pengalaman luar biasa Andrea Dovizioso tentu akan membuat Aprilia tampil lebih ganas di kelas MotoGP.

Atas pencapaian tersebut, tak heran jika mantan pembalap MotoGP, Max Biaggi, mulai optimistis dengan Aprilia.

Baca Juga: Kecelakaan Horor MotoGP Portugal 2021 Sempat Bikin Marc Marquez Keder