UFC Vegas 32 - Lawan Jagoan Jahat, Cory Sandhagen Semangat Jadi Pahlawan

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 24 Juli 2021 | 16:15 WIB
Petarung kelas bantam UFC, Cory Sandhagen. (TWITTER @MMAFIGHTING)

JUARA.NET - Jagoan kelas bantam, Cory Sandhagen, begitu bersemangat untuk jadi pahlawan dengan mengalahkan TJ Dillashaw yang dicap sebagai penjahat di UFC.

Pada akhir pekan ini (24/7/2021), UFC kembali menghelat UFC Vegas 32 dengan menampilkan duel dua jagoan atas kelas bantam.

Kali ini UFC akan menghadirkan kembalinya mantan juara kelas bantam dua kali, TJ Dillashaw, yang akan melawan Cory Sandhagen dalam main event UFC Vegas 32.

Tentu para penggemar akan menyoroti sosok TJ Dillashaw yang sebelum ini menjalani masa hukuman selama dua tahun karena tersandung kasus doping.

Citra penjahat semakin melekat pada sosok TJ Dillashaw akibat kasus doping dan tingkah laku di luar arena yang membuatnya dibenci banyak penggemar UFC.

Tentu citra penjahat yang melekat pada TJ Dillashaw benar-benar ingin dimanfaatkan dengan baik oleh Cory Sandhagen.

Terakhir kali berhasil meraih kemenangan spektakuler atas Frankie Edgar, dalam gelaran UFC Vegas 32, Cory Sandhagen berharap bisa tampil menjadi pahlawan dengan mengalahkan sang penjahat, TJ Dillashaw.

Baca Juga: UFC Vegas 32 - Pukulan Jab Cory Sandhagen Sudah Setingkat S2, TJ Dillashaw Kewalahan