Francesco Bagnaia Sudah Oke, Ducati Berharap Lebih dari Jack Miller

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 24 Desember 2021 | 21:15 WIB
Pembalap Ducati, Jack Miller (kiri) dan Francesco Bagnaia (kanan), menguasai sesi kualifikasi MotoGP San Marino 2021 di Sirkuit Misano, Italia, Sabtu (18/9/2021). (TWITTER.COM/DUCATICORSE)

JUARA.NET - Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, mengaku senang masa depan timnya di MotoGP cerah tetapi berharap lebih banyak pada penampilan Jack Miller.

MotoGP 2021 mungkin menjadi musim yang tidak hanya dimiliki oleh Fabio Quartararo yang berhasil menjadi juara dunia bersama Yamaha.

Pasalnya, Ducati berhasil menjadi salah satu pabrikan yang paling disegani di MotoGP 2021.

Tim asal Bolognya itu berhasil menyabet gelar juara dunia dalam kategori konstruktor dan tim di MotoGP 2021.

Meski meraih gelar kampiun di kategori tim dan konstruktor, Ducati masih berambisi untuk bisa membawa pembalapnya menjadi juara dunia untuk MotoGP 2022.

Kesuksesan dalam kategori pembalap terakhir bisa diperoleh Ducati kala masih diperkuat oleh Casey Stoner di tahun 2007.

Sekarang tim asal Borgo Panigale terlihat ingin kembali meraih kesuksesan tersebut di MotoGP 2022 lewat seluruh pembalapnya.

Namun, Francesco Bagnaia menjadi sorotan utama untuk tim Ducati.

Pasalnya, di tahun 2021, Bagnaia mampu menjadi rival utama untuk Fabio Quartararo dalam meraih gelar juara dunia.

Baca Juga: Ingin Jadi Juara Dunia MotoGP, Jorge Martin Ungkap Rencana Ambisiusnya