Napoli Juara Coppa, Hamsik Janji Potong Rambut

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 28 April 2012 | 03:19 WIB
Marek Hamsik
Claudio Villa/Getty Images
Marek Hamsik

Marek Hamsik merupakan pemain yang mempunyai ciri khas dengan gaya rambut Mohawk. Akan tetapi, dia berjanji akan memotong rambutnya itu seandainya berhasil mengantarkan Napoli menjadi juara di ajang Coppa Italia musim ini.

Mohawk adalah gaya rambut yang memotong habis bagian sisi kiri dan kanan sehingga hanya menyisakan bagian tengah yang sekilas mirip dengan bentuk rambut kuda. Potongan seperti itu cenderung disebutkan berasal dari Amerika tepatnya dari lembah Mohawk, bagian utara New York. Sekarang gaya rambut tersebut identik dengan komunitas punk yang ada di dunia. Hamsik pun sangat menyukai potongan rambut seperti itu, sehingga sampai sekarang dia tetap mempertahankannya.

Sekarang dia bersedia mencukur rambutnya apabila Partenopei sanggup mengalahkan Juventus di final Coppa Italia, Minggu (20/5) mendatang. Pasukan Walter Mazzarri berhasil mencapai tahap akhir usai menyingkirkan Siena di babak empat besar Maret lalu.

"Apakah saya lebih memilih agar Napoli menduduki peringkat ketiga di klasemen akhir atau menjuarai Coppa Italia? Saya menginginkan semuanya," kata Hamsik seperti dilansir Football Italia.

"Sayang sekali kami tersingkir dari Liga Champion, namun di kompetisi tersebut kami mampu menjalaninya dengan baik dan semoga kembali berlanjut musim depan. Jika kami memenangi Coppa, saya berjanji untuk memotong rambut."




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.