Akhir Karier Babbel di Hoffenheim

By Eky Rieuwpassa - Selasa, 4 Desember 2012 | 00:19 WIB
Markus Babbel
Getty Images
Markus Babbel

Usai sudah perjalanan karier Markus Babbel sebagai pelatih Hoffenheim. Akibat gagal mengangkat prestasi Hoffenheim, Babbel akhirnya dipecat.

Pemecatan Babbel memang tidak bisa dielakan lagi. Dalam empat pertandingan terakhir di Bundesliga, pelatih berusia 40 tahun itu gagal membawa Hoffenheim menang. Klub yang bermarkas di Rhein Neckar Arena itu justru menelan empat kekalahan beruntun.

Menurut berita yang dirilis Reuters, Senin (3/11), menyusul dipemecatan Babbel maka untuk sementara tim utama Hoffenheim akan ditangani oleh pelatih tim junior, Frank Kramer setidaknya hingga akhir tahun ini.

Babbel menjadi pelatih Hoffenheim pada 10 Februati 2012 menggantikan Holger Stanislawski. Sepanjang musim ini, Hoffenheim hanya meraih tiga kemenangan dan tiga kali seri dalam 15 pertandingan. Hasil buruk itu membuat Hoffenheim berada di posisi 16 klasemen Bundesliga.


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.