Eintracht Tak Akan Jual Sebastian Rode ke Muenchen

By Jaka Sutisna - Sabtu, 12 Januari 2013 | 21:08 WIB
Matthias Sammer, sulit datangkan Sebastian Rode.
Stuart Franklin/Getty Images
Matthias Sammer, sulit datangkan Sebastian Rode.

Direktur Olah Raga Eintracht Frankfurt, Bruno Hubner, menegaskan tidak akan menjual gelandang Sebastian Rode yang sangat diminati Bayern Muenchen pada bursa transfer Januari 2013.

Direktur Olah Raga FC Hollywood, Matthias Sammer, telah melihat pemain berusia 22 tahun itu sebagai tambahan yang pas untuk memperkuat timnya di paruh kedua kompetisi Bundesliga 2012/13.

Tapi, niat Muenchen tersebut dipastikan menemui tembok tebal karena pihak Eintracht, tak berminat menjual anggota skuat tim nasional Jerman U-21 itu sampai kontraknya habis pada 2014.

"Bukan sesuatu hal baru bahwa banyak klub besar tertarik untuk mengontrak Sebastian. Cemerlangnya performa dia hingga paruh musim membuat banyak spekulasi tentang masa depannya," ujar Hubner.

"Namun, kami telah membuat keputusan tak akan menjual Sebastian dengan harga berapa pun dan ia akan tetap di Frankfurt hingga akhir kontraknya," tegas Hubner.

Musim ini Rode tak pernah absen memperkuat Eintracht dalam 17 spieltag Bundesliga.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.