ONE Championship Gelar 14 Pertarungan di Istora Senayan

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 2 November 2018 | 18:00 WIB
ONE Championship akan menggelar pertarungan bertajuk ONE: Warrior's Dream, di Istora Senayan, Jakarta, pada 17 November 2018.
ONE CHAMPIONSHIP
ONE Championship akan menggelar pertarungan bertajuk ONE: Warrior's Dream, di Istora Senayan, Jakarta, pada 17 November 2018.

ONE Championship bakal kembali menggelar pertarungan di Jakarta dengan tema ONE: Warrior's Dream pada 17 November 2018.  

Jika sebelumnya laga selalu digelar di Jakarta Convention Center (JCC), ONE Championship kini akan menyelenggarakan pertarungan di Istora Senayan, sebuah tempat olahraga bersejarah di kawasan Gelora Bung Karno (GBK).

Baca juga:

Pada ONE: Warriors Dream, sejumlah petarung lokal dan internasional akan bersaing keras demi mencapai supremasi.

Pertarungan utama bakal mempertemukan Zebaztian “The Bandit” Kadestam (asal Swedia), dan Tyler McGuire (Amerika Serikat).

Kedua petarung tersebut akan memperebutkan gelar ONE Welterweight World Championship yang saat ini tengah kosong.

Kadestam memulai latihan bela diri muay thai saat berusia 12 tahun. Kini, karier profesionalnya berjalan cukup baik.

Meskipun kalah saat bertarung memperebutkan gelar kelas welter melawan mantan juara Ben Askren, Kadestam pernah menorehkan dua kemenangan melawan Luis Santos dan Agilan Thani.

Penampilan terakhirnya melawan Thani menunjukkan kemampuan serangan yang hebat. Kadestam pun berhasil menang technical knockout (TKO).


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : ONE Championship


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.