Ini Daftar Sekolah di Jakarta yang akan Diliburkan Selama Asian Games 2018

By Nakita Editorial - Sabtu, 28 Juli 2018 | 12:26 WIB
Ini daftar sekolah di Jakarta yang libur selama gelaran asian games 2018
mendagri
Ini daftar sekolah di Jakarta yang libur selama gelaran asian games 2018

Selama pergelaran Asian Games 2018, 34 sekolah di Jakarta ini akan diliburkan oleh pemerintah ibu kota! Ayo cek daftarnya.

Ajang pertandingan olahraga bergengsi Asian Games 2018 sebentar lagi akan digelar di Indonesia.

Sesuai pengumuman, ajang ini akan dilaksanakan pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 mendatang di Jakarta dan Palembang.


Ini daftar sekolah di Jakarta yang libur selama gelaran asian games 2018 (mendagri )

Itulah mengapa sekarang ini pemerintah sedang semangat-semangatnya menggencarkan promosi agar masyarakat ikut meramaikan acara tersebut.

(Baca Juga: Kemarin Bangku Stadion, Sekarang Mural Asian Games di Pondok Indah Dirusak!)

Sesuai kabar yang beredar bahwa pemerintah DKI Jakarta akan meliburkan sejumlah sekolah saat Asian Games berlangsung.

Sebanyak 17.000 siswa dari 34 sekolah akan belajar di rumah selama 9 hari.

Pada Kamis (26/7/2018) kemarin, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Bowo Irianto, mengatakan pihak sekolah akan memberikan tugas untuk siswa.

"Selama Asian Games berlangsung, sekolah menyelenggarakan kegiatan bernuansa Asian Games. Untuk penugasan dan penggantian hari efektif belajar pada sekolah-sekolah terdampak, diatur dan dikoordinasikan masing-masing kepala sekolah," ujarnya, melansir Kompas.com.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : kompas.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.