Franco Morbidelli Sebut Pebalap Italia Punya Kewajiban Gantikan Rossi

By Ignatius Wijayatmo - Minggu, 17 Desember 2017 | 21:15 WIB
Valentino Rossi bersama dengan para muridnya di VR46 Academy, termasuk Franco Morbidelli.
GPONE.COM
Valentino Rossi bersama dengan para muridnya di VR46 Academy, termasuk Franco Morbidelli.

Juara dunia Moto2 2017, Franco Morbidelli, menyebut setiap pebalap motor berkebangsaan Italia punya kewajiban untuk menggantikan Valentino Rossi di masa depan.

Saat ini, Rossi sudah berusia 38 tahun. Pada 16 Februari mendatang alias dua bulan lagi, umur Rossi bahkan sudah mencapai 39 tahun.

Tak cuma itu, kontrak The Doctor bersama tim Movistar Yamaha MotoGP akan selesai pada akhir musim 2018. Setelah itu, masa depan Rossi masih belum diketahui.

Mengacu pada dua fakta tersebut, Morbidelli menilai bahwa semua pebalap motor Italia harus siap mengisi peran yang ditinggalkan Rossi kelak/

"Semua pebalap Italia memiliki tugas untuk menggantikan Valentino (Rossi) saat dia pensiun," ucap Morbidelli yang dilansir dari Tuttomotoriweb.

Baca juga:

"Cepat atau lambat, dia akan pensiun dan semua tugas akan bergeser ke semua pebalap Italia," kata Morbidelli lagi.

Sejauh ini, Morbidelli sudah menunjukkan kesiapannya menjadi suksesor. Murid Rossi itu berhasil mematahkan dominasi pebalap Spanyol dengan menjadi juara dunia Moto2 2017.

Musim depan, Morbidelli akan naik kelas ke MotoGP dengan bergabung ke tim Marc VDS. Artinya, pada 2018, Morbidelli dan Rossi bakal punya kesempatan untuk saling bersaing di atas lintasan balap.

Sejumlah pengamat MotoGP pun sempat menyebut Morbidelli akan menjadi pengganti Valentino Rossi suatu saat nanti.

 


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.