Pencetak Dwigol AC Milan ke Gawang FC Bayern Berharap Bertahan

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 23 Juli 2017 | 08:47 WIB
Pemain AC Milan, Franck Kessie (bawah), merayakan golnya bersama Patrick Cutrone dalam laga International Champions Cup 2017 kontra Bayern Muenchen di Stadion Universiade Sports Centre, Shenzhen, China, pada 22 Juli 2017.
LINTAO ZHANG/GETTY IMAGES
Pemain AC Milan, Franck Kessie (bawah), merayakan golnya bersama Patrick Cutrone dalam laga International Champions Cup 2017 kontra Bayern Muenchen di Stadion Universiade Sports Centre, Shenzhen, China, pada 22 Juli 2017.

Penyerang belia AC Milan, Patrick Cutrone, jadi motor kemenangan timnya atas FC Bayern Muenchen lewat dua gol yang dia lesakkan. Pemain berusia 19 tahun tersebut pun berharap penampilannya kontra Bayern cukup membuat Milan mau mempertahankannya.

Patrick Cutrone menyumbang dua gol AC Milan ke gawang Bayern Muenchen, masing-masing pada menit ke-25 dan 43', pada laga di Shenzhen, Sabtu (22/7/2017) waktu setempat.

Dwigol sisanya dilesakkan oleh Franck Kessie (14') dan Hakan Calhanoglu (85'). 

Gol perdana Cutrone lahir lewat sundulan menyambut tendangan bebas Ricardo Rodriguez, sementara gol kedua tercipta melalui sontekan setelah menerima sodoran Giacomo Bonaventura dari dalam kotak penalti.

Selain gembira dengan kemenangan timnya, Cutrone berharap dwigol tersebut menaikkan posisi tawarnya di hadapan pelatih I Rossoneri, Vincenzo Montella.

Baca Juga:

"Saya tidak akan melupakan momen hari ini. Saya tidak menyangka bisa mencetak gol pertama, sementara gol kedua murni karena penampilan brilian tim. Semoga masa depan saya masih bersama Milan," kata Cutrone.

Dia juga menilai AC Milan tampil lebih baik ketimbang saat kalah dari Borussia Dortmund beberapa hari sebelumnya.

"Ada perubahan dari pertandingan melawan Borussia Dortmund. Kemenangan atas Bayern akan meningkatkan kepercayaan diri kami jelang awal musim 2017-2018," tuturnya.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.