Drama 7 Gol di Tengah Hujan, Bali United Menang Dramatis atas PS TNI

By Beri Bagja - Senin, 10 Juli 2017 | 20:37 WIB
Selebrasi gol pemain Bali United setelah Irfan Bachdim (kanan) mencetak gol ke gawang PS TNI pada laga pekan ke-13 Liga 1 musim 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (10/7/2017).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Selebrasi gol pemain Bali United setelah Irfan Bachdim (kanan) mencetak gol ke gawang PS TNI pada laga pekan ke-13 Liga 1 musim 2017 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Senin (10/7/2017).

Drama tujuh gol tersaji pada duel PS TNI kontra Bali United di Stadion Pakansari, Cibinong, Senin (10/7/2017). Dalam guyuran hujan, Bali United menang secara dramatis dengan skor 4-3.

Bertindak sebagai tuan rumah, PS TNI mencetak tiga gol melalui rekening Elio Martins (menit ke-33), Erwin Ramdani (48'), dan Facundo Talin (59').

Sang tamu dari Pulau Dewata, Bali United, pulang dengan raihan poin penuh berkat gol-gol Irfan Bachdim (19', 36'), Sylvano Comvalius (23'), serta bunuh diri Abduh Lestaluhu (87').

Meski bertindak sebagai tamu di Pakansari, Bali United tampil lebih dominan, terutama di babak pertama. Serdadu Tridatu mampu unggul 2-0 dalam waktu 20-an menit awal.

Bachdim membuka skor melalui tendangan terukur setelah memanfaatkan kekeliruan antisipasi kiper PS TNI, Ravi Murdianto.

Cuma berselang empat menit, Bali United menambah gol. Comvalius melepas tembakan akurat setelah lolos dari penjagaan bek-bek musuh.

PS TNI bereaksi. Setengah jam laga berjalan, sontekan Elio Martins dengan menyambar umpan Erwin Ramdani dari sisi kiri mempersempit selisih menjadi 1-2.

Namun, Bali United memperlebar jarak lagi melalui gol kedua Bachdim berkat aksi memanfaatkan peluang setelah lolos dari jebakan off-side.

Babak pertama ditutup oleh keunggulan Bali 3-1, termasuk dalam penciptaan peluang (7 tembakan berbanding 3) dan penguasaan bola (53%-47%).

Baca Juga:


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.