Persis Solo Beri Kekalahan Pertama PSIS Semarang di Liga 2

By Estu Santoso - Kamis, 6 Juli 2017 | 17:06 WIB
Logo Liga 2 musim 2017
JUARA.NET
Logo Liga 2 musim 2017

0 atas tamunya, PSIS Semarang.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo ini, Persis bermodal sebagai pemuncak klasemen Grup 4 Liga 2 musim 2017.

Anak asuh Widyantoro langsung unggul satu gol pada pertengahan babak pertama melalui gelandang serang Dedi Cahyono Putro. Pemuda 23 tahun ini mencetak gol pada menit ke-36.

Baca juga:

Pemain dengan sapaan Codot itu mencetak gol via umpan dari gelandang Persis Solo lainnya, Tri Handoko.

Kemenangan ini pun memperpanjang rekor Persis yang belum terkalahkan di Liga 2 musim 2017. Pasukan Laskar Sambernyawa pun makin kokoh di puncak klasemen sementara Grup 4 dengan nilai 10 dari enam laga.

Sedangkan PSIS Semarang, pulang dengan tangan hampa dan menelan kekalahan perdana mereka di kasta kedua Liga Indonesia musim ini.

Pada hari yang sama, Persika Karawang menjamu Persikabo Kabupaten Bogor pada laga Grup 2 Liga 2 musim 2017. Persika sukses menang telak 3-1.

Sehari sebelumnya atau pada Rabu (5/7/2017) sore, laga lain Grup 2 tersaji di Stadion Krakatau Steel. Tuan rumah Cilegon United menang tipis 1-0 atas Persita Tangerang.

SUSUNAN PEMAIN


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X