Kalahkan Wozniacki, Pliskova Juara Aegon International 2017

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 1 Juli 2017 | 21:45 WIB
Petenis Republik Ceko, Karolina Pliskova, berupaya mengembalikan bola ke arah petenis asal Denmark, Caroline Wozniacki, pada laga final Aegon International 2017 di Eastbourne, Inggris, Sabtu (1/7/2017).
AFP
Petenis Republik Ceko, Karolina Pliskova, berupaya mengembalikan bola ke arah petenis asal Denmark, Caroline Wozniacki, pada laga final Aegon International 2017 di Eastbourne, Inggris, Sabtu (1/7/2017).

Petenis tunggal putri Republik Ceko, Karolina Pliskova, berhasil menjuarai turnamen Aegon International 2017 yang berlangsung di Eastbourne, Inggris, Sabtu (1/7/2017).

Pada laga final, petenis nomor tiga dunia itu mengalahkan juara edisi 2009 asal Denmark, Caroline Wozniacki, dengan skor 6-4, 6-4.

Ini juga menjadi kemenangan kedua Pliskova atas Wozniacki dari enam pertemuan dalam berbagai turnamen.

Pertandingan set pertama berjalan ketat. Baik Pliskova maupun Wozniacki sama-sama bermain impresif hingga papan skor menunjukkan kedudukan 2-2.

Pliskova tampil lebih baik. Ia mempertahankan ritme permainan dengan baik dan sukses menorehkan keunggulan 4-2 atas Wozniacki.

Dominasi Pliskova terus berlanjut. Melalui penempatan bola yang tepat, ia memaksa Wozniacki bekerja keras dengan bergerak ke berbagai sisi lapangan.

Pertandingan set pertama akhirnya dimenangi oleh Pliskova.

Persaingan sengit di antara kedua petenis kembali terjadi pada set kedua. Mereka menunjukkan determinasi tinggi dalam mengumpulkan perolehan poin.

Ketatnya partai set kedua terbukti dari kedudukan yang sempat imbang 4-4. Namun, Pliskova lagi-lagi menunjukkan kepiawaiannya.

Petenis 25 tahun itu sanggup memperdayai Wozniacki dan akhirnya berhasil memastikan gelar juara Aegon International dengan memenangi set kedua.

Sepanjang 2017, Pliskova sudah meraih dua gelar. Sebelumnya, dia memenangi turnamen Qatar Terbuka 2017 dengan mengalahkan lawan yang sama pada laga final.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X