Jika Belotti Pergi, Mihajlovic Siap Rekrut Balotelli

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 21 Juni 2017 | 09:20 WIB
Ekspresi penyerang Nice, Mario Balotelli, saat tampil melawan Bordeaux dalam laga lanjutan Ligue 1 2016-2017 di Stadion Matmut Atlantique, Bordeaux, pada 21 Desember 2016.
NICOLAS TUCAT/AFP
Ekspresi penyerang Nice, Mario Balotelli, saat tampil melawan Bordeaux dalam laga lanjutan Ligue 1 2016-2017 di Stadion Matmut Atlantique, Bordeaux, pada 21 Desember 2016.

Pelatih Torino, Sinisa Mihajlovic, tak menutup kemungkinan untuk mendatangkan Mario Balotteli (26) jika kehilangan Andrea Belotti pada bursa transfer musim panas ini.

Balotelli kembali menjadi penyerang yang menarik perhatian klub-klub Eropa setelah berhasil mendapatkan kembali performa terbaik bersama Nice pada musim 2016-2017.

Meningkatnya ketajaman Balotelli membuatnya bisa mengemas 17 gol di semua kompetisi musim lalu. Bahkan, Nice sukses finis di posisi ketiga klasemen akhir Ligue 1.

Sementara itu, performa gemilang Belotti di Torino membuatnya menjadi salah satu buruan dua klub elite Inggris, yakni Manchester United dan Chelsea.


Aksi selebrasi penyerang Torino, Andrea Belotti, usai membobol gawang Bologna dalam laga lanjutan Serie A 2016-2017 di Stadion Olimpico, Turin, pada 28 Agustus 2016.(VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES)

Namun, tim besutan Jose Mourinho disebut-sebut berada di posisi terdepan dalam peluang mendapatkan tanda tangan pencetak 26 gol di Serie A musim lalu itu.

Kendati demikian, Torino tampaknya tak ingin kehilangan aset terbaiknya dengan mudah. Mereka mematok benderol tinggi sebesar 100 juta euro atau sekitar Rp 1,4 triliun bagi klub peminat.

Baca Juga:

"Balotelli ke Turin? Saya akan melakukannya," ucap Mihajlovic seperti dilansir Sky Sports Italia.

"Saya yang membawanya ke AC Milan. Jadi, mengapa tidak?" ujar dia.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X