Fernando Alonso Siap Bertahan di McLaren jika...

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 9 Juni 2017 | 22:02 WIB
Pebalap asal Spanyol, Fernando Alonso, menjalani konferensi pers menjelang GP Kanada di Montreal, Kamis (8/6/2017).
AFP/DAN ISTITENE
Pebalap asal Spanyol, Fernando Alonso, menjalani konferensi pers menjelang GP Kanada di Montreal, Kamis (8/6/2017).

Pebalap Formula 1 (F1) asal Spanyol, Fernando Alonso, mengaku bersedia bertahan di McLaren jika tim tersebut bisa memperbaiki kinerjanya pada sisa waktu musim 2017.

Hingga memasuki seri ketujuh F1 2017, Alonso masih berkutat di papan bawah klasemen pebalap. Ia berada di urutan ke-19 dan belum menorehkan poin sama sekali.

Alonso berharap situasi minor tersebut bisa segera berakhir dan McLaren kembali menjadi tim pemenang seperti era sebelumnya.


"Kami harus menang. Jika kami bisa menang, mungkin sebelum September, saya bakal membuat keputusan dan siap untuk bertahan," kata Alonso di Montreal, Kanada, Kamis (9/6/2017).

Masa depan Alonso bersama McLaren memang menjadi teka-teki. Pasalnya, kontrak sang pebalap di tim tersebut akan berakhir setelah F1 2017.

Baca juga:

Sejauh ini, performa mesin Honda yang dipakai McLaren menjadi kendala utama. Dalam sejumlah balapan, mobil yang dipakai Alonso kerap bermasalah sehingga sang pebalap tak bisa tampil optimal.

Dari lima balapan yang telah dijalani, Alonso baru satu kali finis, yakni di urutan ke-12 pada GP Spanyol di Circuit de Barcelona-Catalunya, 14 Mei 2017.

"Anda tak akan pernah tahu. Pada Juni ini, kami belum bisa memastikan 100 persen terkait keputusan untuk tahun depan," ujar Alonso.

"Jika tidak ada perubahan dan kami tidak dalam posisi yang kompetitif, mungkin sudah saatnya untuk mengubah proyek. Hanya itu yang bisa saya katakan sekarang," ucap juara dunia F1 pada 2005 dan 2006 itu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.