Rossi Jalani Perawatan Lanjutan di Rumah

By Sabtu, 27 Mei 2017 | 09:40 WIB
Pebalap Movistar MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, menunggu sebelum konferensi pers jelang GP Prancis di Sirkuit Le Mans dimulai, Kamis (28/5/2017).
MOTOGP.COM
Pebalap Movistar MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, menunggu sebelum konferensi pers jelang GP Prancis di Sirkuit Le Mans dimulai, Kamis (28/5/2017).

Setelah menjalani perawatan sekitar 24 jam, Valantino Rossi (Italia) bisa meninggalkan rumah sakit dan menjalani proses pemulihan di rumah.

Pebalap MotoGP berusia 38 tahun tersebut harus dirawat di rumah sakit setelah mengalami kecelakaan saat berlatih motokros di Cross Club Cavallara, Mondavio, Pesaro Urbino, Italia, Kamis (25/5/2017) malam waktu setempat.

Rossi langsung dibawa ke rumah sakit. Dari pemeriksaan awal, dia didiagnosis mengalami mild thoracic (gangguan tulang punggung) dan abdominal trauma (cedera abdomen).

Selama kurang lebih 24 jam berada di Ospedale Infermi di Rimini, dia mendapat perawatan dan menjalani tes diagnostic secara rutin.

Para dokter yang menangani Rossi akhinya mengizinkan dia meninggalkan rumah sakit pada Jumat (26/5/2016) pukul 17.30 waktu setempat (22.30 WIB).

Selanjutnya, juara dunia sembilan kali di semua kelas tersebut akan menjalani perawatan dan pemulihan di rumah. Rossi dijadwalkan turun balapan pada seri ke-6 MotoGP 2017 di Sirkuit Mugello, Italia, 2-4 Juni.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : movistar yamaha motogp


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.