Kalahkan Preston 4-1, Newcastle Kembali ke Premier League

By Verdi Hendrawan - Selasa, 25 April 2017 | 05:07 WIB
Para pemain Newcastle United, Christian Atsu (kiri), Ayoze Perez (tengah), DeAndre Yedlin (kanan) dan Jonjo Selvey (belakang), merayakan kesuksesan tim promosi ke Premier League setelah mengalahkan Preston North End dengan skor 4-1 di Stadion Saint James' Park, Newcastle-upon-Tyne, Inggris, pada Senin (24/4/2017).
STU FORSTER/GETTY IMAGES
Para pemain Newcastle United, Christian Atsu (kiri), Ayoze Perez (tengah), DeAndre Yedlin (kanan) dan Jonjo Selvey (belakang), merayakan kesuksesan tim promosi ke Premier League setelah mengalahkan Preston North End dengan skor 4-1 di Stadion Saint James' Park, Newcastle-upon-Tyne, Inggris, pada Senin (24/4/2017).

UPON-TYNE, JUARA.net - Setelah pekan lalu Brighton & Hove Albion berpesta, kini giliran Newcastle United bersukacita merayakan keberhasilan memastikan diri kembali ke Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris untuk musim 2017-2018.

Kepastian ini didapat setelah pada pekan ke-44 Divisi Championship, The Magpies - julukan Newcastle - sukses menang 4-1 atas Preston North End di Stadion Saint James' Park, Senin (24/4/2017).

Pada pertandingan tersebut, Newcastle tampil sangat mendominasi. Tim arahan manajer Rafael Benitez itu pun sukses melepas 14 tembakan yang tujuh di antaranya tepat sasaran.

Newcastle berhasil menang berkat dua gol Ayoze Perez (menit ketujuh dan 67'). Sisanya berhasil disumbangkan oleh Christian Atsu (45') dan eksekusi penalti Matt Ritchie (65').

Baca Juga:

Namun, Preston yang lebih banyak berada di bawah tekanan dan di sepanjang laga hanya memiliki dua tembakan tepat sasaran, ternyata berhasil mampu mencuri gol pada menit ke-14 melalui Jordan Hugill.

Kemenangan ini membuat Newcastle berhasil meraup 88 poin dari 44 pertandingan atau unggul sembilan poin dari Reading di peringkat ketiga. Dengan sisa dua laga di Championship, raihan The Magpies sudah tidak bisa lagi terkejar oleh para pesaing terdekatnya.

Keberhasilan ini juga membuat Newcastle menjadi tim ke-21 yang berhasil langsung kembali ke Liga Inggris setelah terdegradasi pada musim sebelumnya.

Kesuksesan ini diambut gembira oleh fans dan legenda klub, termasuk Alan Shearer. Pemilih torehan gol terbanyak di Premier League itu pun mengucapkan selamat kepada tim, terutama kepada Rafael Benitez.

"Selamat untuk Rafa dan penampilan yang bagus Newcastle. Premier League akan menjadi tempat yang lebih baik jika ada Toon (Newcastle) di dalamnya! Kini kegembiraan telah dimulai," tulis Shearer di akun Twitter-nya.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.