Real Madrid Vs Alaves: Menanti Kejutan Tim Tamu

By Minggu, 2 April 2017 | 12:50 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol bersama rekan setimnya, Cristiano Ronaldo, saat melawaan Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol 2016-2017 di Stadion San Mames, Bilbao (18/3/2017).
JUAN MANUEL SERRANO ARCE/GETTY IMAGES
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol bersama rekan setimnya, Cristiano Ronaldo, saat melawaan Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol 2016-2017 di Stadion San Mames, Bilbao (18/3/2017).

Real Madrid butuh akselerasi penuh saat menerima kedatangan Alaves di Santiago Bernabeu, Minggu (2/4) pukul 21.15 WIB. Tim tamu adalah salah satu paket kejutan terbaik di La Liga musim ini.

Penulis: Rizki Indra Sofa

Bukan hanya lantaran status di klasemen sementara, tetapi fakta bahwa Alaves juga merayap naik sampai ke final Copa del Rey edisi terkini menantang FC Barcelona.

Madrid dan pelatih Zinedine Zidane perlu menunjukkan kekuatan penuh, yang agaknya bakal sulit terlihat nanti.

Selaku personel bintang di negeri sendiri, praktis awak armada Los Blancos banyak yang berjibaku sepanjang jeda kompetisi karena laga antarnegara kemarin.

Baca Juga:

Dari susunan 11 starter Madrid yang lumayan sering diplot Zizou, cuma Karim Benzema yang relatif sangat bugar.

Benz masih tidak dipanggil pelatih Prancis, Didier Deschamps, di sepasang partai internasional Les Bleus.

“Ketika pemain tak dipanggil ke tim nasional, siapa pun pasti akan merasa sedih karena saya mencintai sepak bola dan negara saya," ucap Benzema beberapa waktu lalu.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No. 2.755


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.