Lionel Messi, dari Pahlawan Menjadi Justin Bieber

By Anju Christian Silaban - Senin, 7 November 2016 | 20:23 WIB
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo La Coruna dalam pertandingan La Liga di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, 15 Oktober 2016.
LLUIS GENE/AFP
Megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo La Coruna dalam pertandingan La Liga di Camp Nou, Barcelona, Spanyol, 15 Oktober 2016.

 Eks penyerang Manchester United, Eric Cantona, mengkritik penampilan bintang Barcelona, Lionel Messi.

Penampakan Messi memang berubah memasuki musim 2016-2017. Dia tampil dengan rambut blonde yang tengah tren di kalangan pesepak bola.

Sebelum itu, Messi juga memanjangkan janggutnya sehingga terlihat lebih dewasa.

Di mata Cantona, Messi dengan penampilan anyarnya justru terlihat tidak elok. Bahkan, kapten tim nasional Argentina itu dianggap menyerupai vokalis boyband.

Cantona menyatakan, "Rambut blonde dan janggut merah, apakah dia ingin menjadi penyanyi utama dalam sebuah boyband?"

"Saya juga merasa prihatin ketika dia merajah tubuhnya dengan tato. Siapa pun yang melakukan hal itu kepada dia seharusnya merasa malu. Anda mengubah seorang pahlawan menjadi Justin Bieber," tutur Cantona.

Baca Juga:

Terlepas dari kritik Cantona, Messi justru tampil produktif dengan tampilan barunya. Dia sudah mencetak 16 gol dari 14 pertandingan musim 2016-2017.

Terakhir, dia menyumbangkan masing-masing satu gol dan assist saat Barcelona menang 2-1 atas Sevilla pada partai lanjutan La Liga di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Minggu (6/11/2016).


Editor :
Sumber : EuroSport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.