Anfield Selalu Terbuka untuk Steven Gerrard

By Lariza Oky Adisty - Minggu, 23 Oktober 2016 | 21:10 WIB
Aksi Steven Gerrard dalam pertandingan Liverpool FC Legends melawan Australian Legends di ANZ Stadium, Sydney, Australia, 07 Januari 2016.
ZAK KACZMAREK/GETTY IMAGES
Aksi Steven Gerrard dalam pertandingan Liverpool FC Legends melawan Australian Legends di ANZ Stadium, Sydney, Australia, 07 Januari 2016.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengatakan bahwa pintu klub asal Merseyside tersebut selalu terbuka untuk mantan kapten mereka, Steven Gerrard.

Kontrak Gerrard bersama LA Galaxy akan habis pada akhir musim ini. Gerrard pun belum membeberkan rencana klub baru yang akan dia tuju, seandainya hengkang dari klub MLS tersebut.

Klopp mengatakan bahwa dia siap menerima Gerrard, baik sebagai pemain ataupun kapasitas lain.

"Tidak masalah kalau Gerrard ingin kembali, tetapi kami juga harus mempertimbangkan situasi klub. Yang jelas, dia akan selalu diterima," tutur Klopp.

Gerrard hengkang dari Anfield pada akhir musim 2014-2015. Dia menghabiskan 17 tahun karier profesionalnya bersama The Reds sejak 1998 dan mengapteni klub tersebut sejak 2003.

Gerrard membukukan kurang lebih 710 penampilan untuk Liverpool di semua ajang dan mencetak 186 gol.

Prestasi terbaik pemain kelahiran 30 Mei 1980 tersebut adalah membawa Liverpool juara Liga Champions 2004-2005 setelah mengalahkan AC Milan lewat babak adu penalti.

Selain itu, Gerrard juga pernah mengangkat trofi Piala FA, Piala Liga, Community Shield, Piala UEFA, dan UEFA Super Cup. Namun, dia belum pernah mengangkat trofi Premier League sepanjang kariernya.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.