Guardiola: Hoffenheim Selalu Berikan Masalah

By Okky Herman Dilaga - Minggu, 23 Agustus 2015 | 02:26 WIB
Salah satu ekspresi pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola, pada laga melawan Hoffenheim, Sabtu (22/8/2015).
Matthias Hangst/Getty Images
Salah satu ekspresi pelatih Bayern Muenchen, Pep Guardiola, pada laga melawan Hoffenheim, Sabtu (22/8/2015).

Pelatih Bayern Muenchen, Josep "Pep" Guardiola, mengaku puas setelah timnya sukses mengalahkan Hoffenheim pada lanjutan Bundesliga, Sabtu (22/8/2015). Kendati demikian, Pep mengaku Bayern mendapatkan pelajaran berharga dari hasil yang telah diraih.

Pada pertandingan tersebut, FC Hollywood harus bersusah payah untuk meraih kemenangan 2-1 atas tuan rumah Hoffenheim.

Hoffenheim unggul lebih dulu melalui gol Kevin Volland saat pertandingan baru berjalan sembilan detik. Sedangkan gol Bayern diciptakan oleh Thomas Mueller pada menit ke-41 dan Robert Lewandowski pada pengujung laga.

"Kami hanya perlu belajar dari hasil tersebut. Laga itu tidak dimulai dengan baik, tetapi kami memiliki waktu 93 menit untuk memperbaikinya. Saya puas dengan kemenangan dan performa tim," ujar Guardiola.

"Dalam beberapa tahun terakhir, kami selalu menemui masalah ketika berhadapan dengan Hoffenheim, jadi kami tahu laga itu akan berjalan sulit. 10 menit jelang akhir laga adalah momen yang sedikit gila. Itu adalah salah satu laga terbaik Bundesliga dalam tiga tahun terakhir," lanjutnya.

Kemenangan atas Hoffenheim membawa Bayern bercokol di puncak klasemen sementara Bundesliga dengan raihan enam poin. Sedangkan Hoffenheim berada di posisi ke-16 dan belum meraih poin sama sekali.


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : soccerway


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X