Guardiola: Masa Depan Saya Bersama Muenchen

By Aning Jati - Senin, 20 April 2015 | 19:58 WIB
Pep Guardiola menegaskan tidak tertarik pindah ke Manchester City.
Lars Baron/Getty Images.
Pep Guardiola menegaskan tidak tertarik pindah ke Manchester City.

Pep Guardiola terus membantah bakal pindah ke Manchester City saat kontraknya bersama Bayern Muenchen berakhir pada Juni 2016.

"Masa depan saya itu: Rabu libur, Kamis latihan, dan tentu saja, tahun depan berada di sini. Itulah masa depan saya," kata Guardiola kala ditanya soal rencananya, Senin (20/4).

Pada akhir pekan lalu, eks gelandang Inggris, Paul Scholes mengklaim Guardiola akan mengambil alih kursi manajer City dari Manuel Pellegrini.

Saat ini Die Roten sedang berupaya mengembalikan laju di Liga Champion setelah kala dari Porto di leg pertama perempat final lalu. Sementara di Bundesliga, dengan keunggulan 12 poin, Muenchen dipastikan bakal jadi juara bila memastikan kemenangan di kandang saat menjamu Hertha Berlin, Sabtu (25/4).

"Kami harus berani mengambil risiko lebih dengan hasil di leg pertama, tetapi saya gembira kami bisa sampai pada tahapan ini. Saya tahu tak akan mudah, namun saya 100 persen yakin kami bisa melewati hadangan ini," ujar Guardiola soal laga kontra Porto.

Guardiola menambahkan, untuk klub sekelas Muenchen, memenangi hanya satu gelar tidaklah memuaskan. "Bahkan, saya tahu, memenangi gelar Bundesliga dan Piala Jerman, belum memuaskan," ungkapnya.

"Hanya treble yang bisa memuaskan buat klub seperti Real Madrid, Barcelona, atau Bayern, dan saya bangga bisa berada di sini bersama para pemain," ucapnya seperti dikutip di AFP.


Editor : Aning Jati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.