Kekalahan dari Canelo Alvarez Berpeluang Dibalas oleh Golovkin

By Imadudin Adam - Selasa, 26 Februari 2019 | 13:26 WIB
Pertarungan antara Saul Alvarez dan Gennady Golovkin yang berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas,
samsulngarifin
Pertarungan antara Saul Alvarez dan Gennady Golovkin yang berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas,

Penulis: Tjahjo Sasongko

JUARA.NET - Petinju Kazakhstan, Gennady Golovkin semakin mendekatkan dirinya untuk pertarungan ketiga menghadapi juara dunia asal Meksiko, Saul "Canelo" Alvarez usai mengikat kontrak dengan DAZN yang.

Mantan juara dunia tinju kelas menengah telah absen dari atas ring sejak kekalahannya dari Alvarez pada September lalu.

Ia kehilangan sabuk gelar juara dunia versi WBC dan WBA. Golovkin mengikat kontrak dengan DAZN sejak HBO menghentikan acara siaran tinju.

Ia memilih DAZN ketimbang Showtime dan ESPN dan akan melakukan pertarungan musim panas ini dengan bayaran 7.65 juta dolar poundsterling Sementara Canelo Alvarez sendiri sebelumnya telah mengikat kontrak dengan DAZN pada Oktober lalu dengan kontrak 10 pertarungan senilai 350 juta dolar AS.

Ia akan mempertahankan gelar juara dunia menghadapi  petinju AS, Daniel Jacobs di Las Vegas.

Jika terwujud, maka pertarungan ketiga Canelo Alvarez dan Golovkin paling cepat akan berlangsung pada September mendatang.

Dua pertarungan pertama antara kedua petinju berakhir kontroversial.

Pertarungan pertama berakhir draw, meksi banyak orang menganggap Golovkin lebih pantas menang.

Canelo Alvarez kemudian membalasnya saat kedua petinju kembali bertemu pada September 2018.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Golovkin Berpeluang Balas Kekalahan dari Canelo Alvarez", https://olahraga.kompas.com/read/2019/02/26/00550628/golovkin-berpeluang-balas-kekalahan-dari-canelo-alvarez
Penulis : Tjahjo Sasongko
Editor : Tjahjo Sasongko


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Kompas.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X