Renault Bukan Target Utama Mereka Musim Ini Kata Direktur McLaren

By Agung Kurniawan,Imadudin Adam - Selasa, 23 April 2019 | 12:10 WIB
Pembalap tim Renault, Daniel Ricciardo tengah mencoba RS19 di Barcelona (16/2/2019)
twitter.com/RenaultF1Team
Pembalap tim Renault, Daniel Ricciardo tengah mencoba RS19 di Barcelona (16/2/2019)

JUARA.NET - Direktur Olahraga McLaren, Gin de Ferran, menegaskan kembali target utama timnya pada Formula 1 (F1) 2019.

McLaren mengarungi balapan F1 dengan diperkuat Carlos Sainz Jr. dan Lando Norris.

Dari segi teknis, McLaren menggandeng Renault sebagai pemasok power unit mobil MCL34 untuk musim ini.

Hal itulah yang membuat tim yang berbasis di Woking, Inggris sangat termotivasi untuk mengalahkan Renault pada musim ini.

Baca Juga : Tekad Kidambi Srikanth untuk Bangkit Usai Diterpa Badai Cedera

Menyikapi hal itu, Gil de Ferran selaku Direktur Olahraga McLaren menegaskan jika timnya tidak hanya berfokus pada Renault.

Bagi De Ferran McLaren harus berusaha berada di depan dan terus berupaya melakukan pengembangan guna memetik hasil yang maksimal pada balapan-balapan mendatang.

"Secara pribadi, saya tidak melihatnya seperti itu. Renault telah melakukan pekerjaan besar bagi kami musim ini sebagai mitra penyedia mesin," ucap De Ferran dilansir Juara.net dari gpblog.

Baca Juga : Gagal Cetak Gol Lagi, Mauro Icardi Samai Musim Terburuk di Inter Milan

"Mereka pasti membuat proges memberi kami mesin yang lebih kuat. Tujuan kami adalah hanya untuk terus bergerak, terlepas dari siapa yang ada di depan," imbuh De Ferran.

Sebelumnya, McLaren mengakhiri kemitraan mereka bersama Honda sebagai penyedia power unit pada akhir musim F1 2017 silam.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : gpblog.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.