Piala Sudirman 2019 - Herry IP Ingatkan Kevin dkk untuk Mewaspadai Denmark

By Nestri Yuniardi - Rabu, 22 Mei 2019 | 11:10 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan tos seusai memenangi pertandingan melawan Marcus Ellis/Chris Langridge pada penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019 kontra Inggris di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, China, Minggu (19/5/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melakukan tos seusai memenangi pertandingan melawan Marcus Ellis/Chris Langridge pada penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019 kontra Inggris di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, China, Minggu (19/5/2019).

JUARA.NET - Nomor ganda putra menjadi peluang besar bagi Indonesia untuk meraih poin pada perhelatan Piala Sudirman 2019.

Indonesia optimistis mampu mencuri poin lewat nomor ganda putra lantaran komposisi pemain skuat Merah Putih yang diperkuat oleh tiga pasangan top five dunia.

Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1), Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (4) dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (5).

Baca Juga: Piala Sudirman 2019 - Tim Denmark Optimistis Berada di Grup 1B

Kendati demikian, sang pelatih kepala ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, tak ingin jemawa.

Menjelang laga kedua penyisihan grup 1B melawan Denmark, pelatih yang kerap disapa koh Herry tersebut mewaspadai kemungkinan adanya kombinasi baru pada ganda putra Denmark.

Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, berpose seusai menjawab pertanyaan dari awak me
Faya
Pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi, berpose seusai menjawab pertanyaan dari awak me

"Kalau lihat dari segi ranking, memang Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen yang paling tinggi di ganda putra Denmark," ucap Herry, yang dilansir JUARA dari BadmintonIndonesia.org.

"Tapi bisa saja mereka menurunkan kombinasi pasangan lain, kan ada (Mathias) Boe juga," kata dia melanjutkan.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Badminton Indonesia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.