Raja Tanah Liat, Rafael Nadal Sabet Gelar French Open ke-12

By Firzie A. Idris - Minggu, 9 Juni 2019 | 23:51 WIB
Rafael Nadal terbaring seusai memastikan diri sebagai juara French Open 2019 setelah mengalahkan Dominic Thiem, Minggu (9/6/2019).
ROLANDGARROS
Rafael Nadal terbaring seusai memastikan diri sebagai juara French Open 2019 setelah mengalahkan Dominic Thiem, Minggu (9/6/2019).

JUARA.net - Rafael Nadal menjadi pemain pertama sepanjang sejarah yang merebut 12 gelar French Open setelah mengalahkan Dominic Thiem 6-3, 5-7, 6-1, 6-1 pada Minggu (9/6/2019).

Gelar ini adalah Grand Slam ke-18 bagi Rafael Nadal sepanjang kariernya.

Ia perlu dua gelar major lagi untuk menyamai pencapaian Roger Federer.

Pertandingan kontra Thiem sempat berlangsung ketat pada dua set pertama sebelum petenis berusia 33 tahun itu tak terbendung pada dua set terakhir.

Pertandingan berlangsung tiga jam dan satu menit, Rafael Nadal mencatatkan 38 striker kemenangan dan menuntaskan tujuh breaks of serve (memenangi gim saat lawan melakukan serve).

Baca Juga: Hasil Final Australian Open 2019 - Jonatan Christie Sumbang 1 Gelar dan China Juara Umum

"Sungguh luar biasa. Saya tak bisa menjelaskannya," tutur Rafael Nadal dalam bahasa Prancis sesuai kemenangannya, seperti dikutip JUARA.net dari situs ATP Tour.

Thiem memang datang ke pertandingan ini dengan persiapan tidak ideal. Ia harus bertanding selama empat hari beruntun karena hujan memengaruhi sisi undiannya.

Petenis asal Australia ini harus bermain tiga jam pada hari Sabtu. Ia memerlukan lime set untuk mengalahkan pemain nomor satu dunia, Novak Djokovic.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : CNN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.