Skuad Ganda Campuran Indonesia Diminta Segera Akhiri Puasa Gelar

By Nestri Yuniardi - Senin, 1 Juli 2019 | 19:02 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, tampil pada partai kelima melawan Inggris pada penyisahan pertama Grup 1 B pada Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center, Nanning, China, Minggu (19/5/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, tampil pada partai kelima melawan Inggris pada penyisahan pertama Grup 1 B pada Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center, Nanning, China, Minggu (19/5/2019).

Pencapain terbaik ganda campuran Indonesia saat ini adalah meraih gelar runner-up atas nama Praveen/Melati (India Open 2019, New Zealand Open 2019, Australian Open 2019), Hafiz/Gloria (German Open 2019) dan Rinov/Pitha (Swiss Open 2019).

Hasil inilah yang nampaknya membuat sang pelatih kepala ganda campuran PBSI, Richard Mainaky, gencar menempa para anak didiknya untuk terus memperbaiki kualitas permainan.

Apalagi, dua pekan lagi sudah bergulir salah satu turnamen World Tour bergengsi, Indonesia Open 2019.

Baca Juga: Lee Chong Wei Ciptakan Rekor dan Berhasil Raih Penghargaan Ini

"Latihannya sekarang sedang banyak ke peningkatan kekuatan untuk pemain putra. Kalau pemain putri lebih ke kelincahan," tutur Richard Mainaky, dikutip JUARA dari BadmintonIndonesia.org. 

Richard Mainaky sendiri menyebut bahwa targetnya saat ini adalah untuk mengantarkan skuad ganda campuran tampil maksimal pada Olimpiade Tokyo 2020 dan meraih banyak gelar juara (World Tour).

Baca Juga: Ganda Campuran Malaysia Patok Target Tinggi di Kejuaraan Dunia 2019

Pasalnya, memasuki paruh kedua musim kompetisi BWF 2019, beberapa turnamen juga bakal menyuguhkan poin kualifikasi menuju Olimpiade Tokyo 2020.

"Untuk target, saya lebih fokus ke target jangka panjang yaitu meloloskan dua wakil ke Olimpiade Tokyo 2020," kata Richard.

"Soal turnamen, kami memang sedang berburu gelar, jadi saya camkan ke pemain, ayo coba diburu gelar-gelar juara itu," ujar Richard lagi.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Badminton Indonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.