Japan Open 2019 - Lakoni Laga 3 Gim, Marcus Gideon: Kami Harus Lebih Sabar

By Nestri Yuniardi - Jumat, 26 Juli 2019 | 19:33 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon, saat bertanding di Japan Open 2019, Rabu (24/7/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) dan Marcus Fernaldi Gideon, saat bertanding di Japan Open 2019, Rabu (24/7/2019).

JUARA.NET - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses mengantongi kemenangan pada babak perempat final Japan Open 2019, Jumat (26/7/2019).

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil membukukan kemenangan tiga gim, 21-14, 22-24, 21-15, atas Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia).

Pada pertandingan yang dihelat di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang tersebut, Marcus/Kevin sendiri mengaku sempat bermain terburu-buru.

Dilihat dari jalannya pertandingan serta perolehan skor, khususnya pada gim kedua, Marcus/Kevin dipaksa beradu setting dengan Chia/Soh.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - Jonatan Christie Menang Atas Anders Antonsen dan Melaju ke Semifinal

Lantaran ingin segera menyudahi laga tersebut, pasangan berjulukan The Minions itu justru kerap melakukan kesalahan sendiri.

"Mereka defense-nya bagus, nggak gampang kehilangan poin. Pada akhir game kedua, kami buru-buru ingin menyelesaikan, tetapi kami malah membuat kesalahan sendiri," ujar Marcus dikutip JUARA.net dari Badminton Indonesia.

"Kami lebih mengontrol lawan di game ketiga, kami tidak mau cepat-cepat mematikan lagi, soalnya mereka tidak mudah dimatikan dalam satu-dua-tiga pukulan. Kami harus lebih sabar," ucap Marcus Fernaldi Gideon.

Senada dengan Marcus, Kevin juga berpendapat sama.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Badminton Indonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.