Gagal Raih Kemenangan Perdana, Pelatih Semen Padang Berikan Komentar

By Alif Mardiansyah - Senin, 29 Juli 2019 | 17:30 WIB
Pelatih Semen Padang FC, Weliansyah
REZI AZWAR/TRIBUNPADANG.COM
Pelatih Semen Padang FC, Weliansyah

JUARA.net - Pelatih Semen PadangWeliansyah berikan komentar terkait kegagalan timnya meraih kemenangan perdana pada Liga 1 2019 kontra Persebaya Surabaya.

Pada pekan ke-10 Liga 1 2019, Semen Padang harus puas bermain imbang 0-0 dengan Persebaya Surabaya, Minggu (28/7/2019).

Pertandingan tersebut dilaksanakan di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Sumatra Barat.

Meskipun bermain di depan pendukungnya sendiri, Semen Padang belum bisa mempersembahkan kemenangan perdana untuk para pendukungnya.

Baca Juga: Usai Juarai Japan Open 2019, Kim/Kong Incar Gelar di Thailand

“Kami tetap syukuri hasil akhir imbang ini, karena kita bermain lebih baik dari sebelumnya," kata Weliansyah dikutip dari situs resmi klub.

Ia juga menilai bahwa anak asuhnya sudah memiliki rasa semangat dan motivasi fight yang lebih meningkat.

Pelatih berumur 53 tahun tersebut juga akan terus melakukan evaluasi untuk memburu kemenangan perdana pada laga berikutnya.

"Kami ada PR untuk evaluasi penyelesaian akhir untuk menatap laga selanjutnya, kami butuh kemenangan," ujar Weliansyah.

Namun, Weliansyah tetap memberikan apresiasi yang tinggi untuk para pemainnya yang sudah berjuang, walaupun belum bisa memberikan poin penuh.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : semenpadangfc.co.id


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.