Gagal Menang Melawan Persela, Pelatih Persib Tetap Beri Apresiasi

By Alif Mardiansyah - Sabtu, 10 Agustus 2019 | 14:33 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya pada laga melawan Borneo FC di Piala Indonesia 2018.
INSTAGRAM.COM
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya pada laga melawan Borneo FC di Piala Indonesia 2018.

JUARA.net - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert tetap berikan apresiasi kepada anak asuhnya, meski Maung Bandung gagal meraih kemenangan kontra Persela Lamongan.

Pada pekan ke-13 Liga 1 2019, Persib Bandung bermain imbang melawan Persela Lamongan dengan skor 2-2.

Pertandingan tersebut tersaji di Stadion Gelora Surajaya, Lamongan, Jawa Timur, Jumat (9/8/2019).

Hasil ini membuat Persib Bandung belum meraih kemenangannya dalam empat laga terakhirnya dalam Liga 1 2019.

Baca Juga: Agus Prayogo dan Mantan Puteri Indonesia Ikut Garmin Run 2019

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert tetap merasa senang atas raihan anak asuhnya meskipun hanya bermain imbang.

"Saya senang atas perolehan hasil imbang ini. Para pemain tadi sudah menjalankan sesuai permainan," kata Robert seperti dilansir JUARA.net dari situs resmi Persib.

Robert pun tetap memberikan apresiasi yang tinggi atas perjuangan timnya kontra Persela Lamongan.

Pelatih berkebangsaan Belanda tersebut pun menjelaskan mengenai kondisi permainan timnya dilapangan.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Persib.co.id


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.