CS: GO Berikan Beberapa Item Baru untuk Rayakan Ulang Tahun ke-20

By Imadudin Adam - Senin, 21 Oktober 2019 | 13:10 WIB
CS GO: Danger Zone, Mode Battle Royale
GridGames.ID
CS GO: Danger Zone, Mode Battle Royale

JUARA.NET - Valve Entertainment sebagai developer telah merayakan peringatan hari jadi ke-20 game Counter-Strike (CS) dengan menambahkan beberapa item baru.

Valve telah mengembalikan Cache ke server-server resmi serta merilis Weapon Case dan Sticker Capsule baru bagi para pemain.

“Hari ini kami merilis Weapon Case dan Stiker Capsule CS20. Selain itu, Cache lama kini telah digantikan dengan Cache baru pada mode Casual, Deathmatch, dan Scrimmage,” tulis ofisial CS:GO via akun Twitter mereka.

Meskipun Cache ini belum tersedia untuk pertandingan kompetitif karena masih harus memperbaiki beberapa bug, tetapi sudah bisa dimainkan pada mode Casual dan Deathmatch.

Baca Juga: Hasil Final Denmark Open 2019 - Praveen/Melati Raih Gelar Perdana

Sementara Weapon Case dan Stiker Capsule CS20 adalah penawaran yang lebih baik dari Valve.

Weapon Case kini akan berisikan Classic Knife yang sama pada CS 1.6 dan tersedia dalam 13 warna berbeda.

Seperti dikutip dari Talkesports, Classic Knife ini kemungkinan akan dijual dengan harga yang sangat tinggi di pasaran.

Sementara Sticker Capsule juga sangat menarik karena memiliki desain yang ikonik dari Counter-Strike yang tentunya akan membangkitkan semangat para player dalam bermain.


Editor : Imadudin Adam


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X