Bak Lupa Caranya Menang, Persebaya Surabaya Harus Lakukan Pembenahan

By Agung Kurniawan - Minggu, 22 Maret 2020 | 18:36 WIB
Pemain dan pelatih Persebaya, Ruben Sanadi serta Aji Santoso saat memberikan keterangan pers seusai laga kontra Tira-Persikabo, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (9/11/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pemain dan pelatih Persebaya, Ruben Sanadi serta Aji Santoso saat memberikan keterangan pers seusai laga kontra Tira-Persikabo, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (9/11/2019).

JUARA.net - Persebaya Surabaya, menuai hasil minor dengan belum sekalipun meraih kemenangan dalam dua laga awal Liga 1 2020.

Persebaya Surabaya yang merupakan runner-up Liga 1 2019 belum mampu menunjukkan penampilan yang impresif pada awal musim ini.

Tim berjulukan Bajul Ijo tersebut meraih hasil satu kali imbang dan satu kali kalah dari dua laga yang berlangsung di markas mereka, Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Pada laga pembuka Liga 1 2020, Persebaya Surabaya hanya mampu meraih hasil imbang melawan tim promosi, Persik Kediri dengan skor 1-1.

Baca Juga: Mike Tyson Anggap Satu Pengorbanan Besar ini Bisa Bikin Orang Sukses

Sedangkan pada pekan kedua, tim besutan Aji Santoso itu harus takluk dari Persipura Jayapura dengan skor 3-4.

Hasil tersebut tentu telah membuat Persebaya Surabaya terbenam dengan menduduki peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2020.

Catatan negatif itu sangat berbanding terbalik dengan keganasan Persebaya ketika berlaga di turnamen pra-musim.

Saat mengikuti Piala Gubernur Jatim 2020, Persebaya hampir memenangkan semua pertandingan dan akhirnya bisa keluar sebagai juara.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : BolaSport.com, Surya


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X