Syarat Manny Pacquiao Hajar Conor McGregor dan Dua Petinju Tak Terkalahkan Tahun Depan

By Fiqri Al Awe - Rabu, 16 Desember 2020 | 21:00 WIB
Rekayasa foto sesi staredown antara Manny Pacquiao (kiri) dan Conor McGregor (kanan).
TWITTER.COM/CHISANGA_MALATA
Rekayasa foto sesi staredown antara Manny Pacquiao (kiri) dan Conor McGregor (kanan).

JUARA.NET - Presiden MP Promotion, Sean Gibbons, menyampaikan syarat supaya Manny Pacquiao bisa berduel dengan Conor McGregor dan dua petinju tak terkalahkan pada tahun 2021.

Kabar mengejutkan dari legenda tinju, Manny Pacquiao, menyeruak akhir-akhir ini.

Secara gamblang, Manny Pacquiao mengaku bakal lakoni dua buah pertarungan pada tahun 2021 mendatang.

Ungkapan Pacquiao ini tentu langsung menyeret sejumlah nama jagoan sebagai tumbal selanjutnya.

Mulai dari dua petinju tanpa rekor kalah, Errol Spence Jr dan Terence Crawford, hingga bintang UFC, Conor McGregor, disebut-sebut sebagai kandidat terkuat.

Baca Juga: Soal Petinju Terbaik, Manny Pacquiao Masuk, Floyd Mayweather Jr Tak Bersejarah

Presiden MP Promotion, Sean Gibbons, tidak menampik kabar kemungkinan Pacquiao bakal menggelar dua buah duel di tahun 2021.

Sebagai tambahan informasi, MP Promotion adalah agen promosi yang kini menaungi Pacquiao.

Namun, sembari mengonfirmasi nama McGregor, Spence, hingga Crawford sebagai calon lawan Pacquiao, Gibbons tidak lupa memberikan satu syarat momen akbar ini bisa terjadi.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : thesun.co.uk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X