Conor McGregor Masa Bodo soal Rumor Kembalinya Khabib Nurmagomedov

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 22 Januari 2021 | 12:00 WIB
Sesi staredown antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor menjelang UFC 229.
TWITTER
Sesi staredown antara Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor menjelang UFC 229.

JUARA.NET - Kembalinya Khabib Nurmagomedov menjadi rumor panas jelang laga UFC 257 yang mempertemukan Conor McGregor vs Dustin Poirier. Akan tetapi, The Notorious sudah tidak peduli dengan isu tersebut.

Jelang duelnya melawan Dustin Poirier, Conor McGregor ingin fokuskan dirinya untuk hadapi UFC 257, Sabtu (23/1/2021) di Abu Dhabi.

Seperti yang diketahui, rasanya mustahil bagi Conor McGregor untuk tidak lepas dari bayang-bayang kembalinya sang rival, Khabib Nurmagomedov.

Conor McGregor sendiri harus mengakui kekalahannya dari Khabib Nurmagomedov di pertemuan pertama mereka dua tahun lalu dengan kuncian di ronde keempat.

Sejak kekalahan tersebut, Conor McGregor hanya menjalani satu pertandingan melawan Donald Cerrone, yang hanya berlangsung 40 detik.

Setelah itu The Notorious tidak melakoni laga sama sekali hingga pengujung tahun 2020.

Baca Juga: Jelang UFC 257 - Cuma 30 Detik, Tukang Gantung Setuju Eksekusi Si Anak Bau Kencur

Sementara itu, sejak duelnya melawan McGregor, Khabib Nurmagomedov mempertahankan gelar juaranya dua kali sebelum akhirnya memutuskan pensiun setelah mengalahkan Justin Gaethje dengan sebuah kuncian di bulan Oktober lalu.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAFighting.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.