Maaf, Jon Jones Tidak Ada Apa-apanya Dibandingkan Conor McGregor

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 4 April 2021 | 10:00 WIB
Mantan juara kelas berat ringan UFC, Jon Jones.
TWITTER.COM/LGS_MMA
Mantan juara kelas berat ringan UFC, Jon Jones.

Jika McGregor yang berbuat hal sama seperti yang saat ini dilakukannya, Jones merasa tidak akan terjadi perang dingin antara si petarung dengan UFC.

Jon Jones mungkin benar bahwa UFC memang menganakemaskan Conor McGregor.

Akan tetapi, ada alasan bagi UFC untuk melakukan hal itu dan Jones tidak bisa memungkirinya.

Bagi UFC, McGregor adalah komoditi yang lebih menjual daripada Jones.

Sepanjang kariernya di oktagon, Jones belum pernah mencapai penjualan PPV (pay-per-view) di atas 1 juta.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by REAL MMA (@realmma.inc)

Baca Juga: Jan Blachowicz Bocorkan Rencana Busuk Jon Jones Naik ke Kelas Berat UFC

Seperti dikutip Juara.net dari Tapology, penjualan PPV tertinggi dari pertarungan Jones hanya 860 ribu.

Angka itu dicapai dalam duel kedua Jones melawan Daniel Cormier di UFC 214 pada 29 Juli 2017.

Untuk rata-rata, angka penjualan PPV pertarungan Jones tidak mencapai 550 ribu.

Di lain pihak, pertarungan Conor McGregor seolah merupakan jaminan penjualan PPV di atas 1 juta bagi UFC.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Tapology.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.