Beda 40 Kg, Dalang Kerusuhan Khabib-McGregor Habisi Predator UFC meski Sambil Mabuk

By Fiqri Al Awe - Jumat, 16 April 2021 | 18:00 WIB
Dalang kerusuhan dalam duel UFC 229 antara Khabib Nurmagomedov dengan Conor McGregor, Dillon Danis.
mmajunkie.com
Dalang kerusuhan dalam duel UFC 229 antara Khabib Nurmagomedov dengan Conor McGregor, Dillon Danis.

JUARA.NET - Klaim mengerikan yang menyeret Si Predator, Francis Ngannou, datang dari Dillon Danis, yang merupakan dalang kerusuhan Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor di UFC 229.

Selain jadi dalang kerusuhan Khabib Nurmagomedov dan Conor McGregor di UFC 229, jagoan MMA, Dillon Danis, memang sosok tengil yang suka membuat klaim ngawur.

Baru-baru ini giliran Predator UFC, Francis Ngannou, yang tak luput dari ketengilan Dillon Danis.

Bukan kacang-kacangan, Dillon Danis mengaku dapat mengalahkan raja baru kelas berat UFC tersebut.

Tentu bukan Dillon Danis jika tidak menambahkan bumbu-bumbu intimidatif ke dalamnya.

Jagoan MMA yang bertarung untuk ajang saingan UFC, Bellator, ini mengaku dapat mengalahkan Francis Ngannou dalam keadaan mabuk.

"Ini soal MMA atau kita berbicara soal pertarungan jalanan? Atau malah jiu-jitsu?," kata Dillon Danis dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

"Ayolah, jangan bercanda. Dalam jiu-jitsu saat ini, bahkan sambil mabuk saya bisa mengalahkannya (Francis Ngannou)," sambung teman baik Conor McGregor itu jemawa.

Baca Juga: Tyson Fury Bisa Kiamat jika Melawan Predator UFC Versi Tinju


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.