VIDEO - Wasit Biarkan Jagoan MMA Tak Berdaya Terlalu Lama dalam Cekikan Lawan

By Fiqri Al Awe - Selasa, 4 Mei 2021 | 06:45 WIB
Momen pertarungan antara, Oleg Manzhuev melawan, Sherzod Ismoilov pada ajang MMA Series 31 di Rusia.
TWITTER/GRABAKA_HITMAN
Momen pertarungan antara, Oleg Manzhuev melawan, Sherzod Ismoilov pada ajang MMA Series 31 di Rusia.

JUARA.NET - Momen wasit membiarkan jagoan MMA dihabisi dalam keadaan sudah tak berdaya kembali terjadi dan kini di ajang bertajuk MMA Series 31.

Digelar di Saint Petersburg, Rusia, pertarungan yang diserbu warganet tersebut mempertontonkan aksi dua jagoan kelas ringan MMA, Oleg Manzhuev melawan Sherzod Ismoilov.

Sejatinya pertarungan berjalan sangat cepat.

Oleg Manzhuev bahkan hanya butuh waktu total 35 detik untuk memenangi duel via cekikan anaconda.

Sesaat wasit memulai duel, dengan segera Oleg Manzhuev bertahan dari Sherzod Ismoilov dengan teknik grappling-nya.

Berbekal set-up yang baik, Oleg Manzhuev memposisikan diri di bawah Sherzod ismoilov dan melancarkan teknik cekikan anaconda yang sempurna.

Dalam cekikan erat Manzhuev, nampak Ismoilov mulai kehabisan tenaga dan terlihat tak berdaya.

Nahas, wasit justru hanya mengecek keadaan tersebut sebelum akhirnya menghentikan duel yang dicap warganet sebagai penghentian terlambat atau late call.

Baca Juga: Colby Covington Sebut Wasit jadi Sumber Kekalahan Hadapi Kamaru Usman

Terpantau di media sosial, warganet nampak begitu kesal dengan keterlambatan wasit menghentikan duel.

Seperti yang ditulis akun CaptainKangaJew, ia mengklaim wasit pertarungan MMA tersebut seolah ingin membiarkan Ismoilov terbunuh.

"Wasit mencoba membunuh pria tersebut (Ismoilov)," tulisnya.

Senada dengan komentar tersebut, akun Ryrie juga membuat komentar serupa.

"Gila sobat. Dia sudah jatuh ke sisinya dan wasit masih menunggu tambahan waktu lima lagi," tulisnya.

Terlepas dari komentar para warganet, menjadi wasit di dunia MMA memang bukan perkara mudah.

Pasalny,a MMA adalah duel cepat yang membutuhkan ketelitian tingkat tinggi.

Di ajang sekelas UFC saja, masalah wasit keliru membuat keputusan juga cukup sering terjadi.

Baca Juga: Bisa Berakhir Lebih Parah, Ben Askren Beruntung Diselamatkan Wasit

Belum lama ini kinerja wasit Chris Tognoni menjadi perhatian besar.

Memimpin duel UFC Fight Night 178 pada bulan September kemarin, Tognoni dianggap melakukan penghentian duel terlambat pada pertarungan Jessica Rose-Clark melawan Sarah Alpar.

Polemik ini bahkan sempat membuat Bos UFC, Dana White, murka hingga meminta bagian regulasi untuk melakukan evaluasi.

"Wanita malang itu dihabisi sekali lagi setelah dianggap mampu melanjutkan duel, padahal sebenarnya sudah tidak bisa," ungkap White saat itu.

"Ini harus dibenarkan. Mereka (bagian regulasi) harus memikirkannya," sambung White.

Baca Juga: Wasit Biarkan Petarung Sekarat Tetap Bertarung Terulang, Bos UFC Murka Besar!

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.