Pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi Menghilang Satu sampai Dua Tahun

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 15 Mei 2021 | 11:15 WIB
Pembalap MotoGP, Valentino Rossi kala beraksi di atas lintasan.
MotoGP
Pembalap MotoGP, Valentino Rossi kala beraksi di atas lintasan.

Klaim ini terucap dari mulut Luca Marini karena ia sadar Valentino Rossi sudah sangat lama mencurahkan segalanya di MotoGP.

"Saya tidak tahu, tetapi dia (Valentino Rossi) mungkin akan beristirahat saat pensiun kelak," ungkap Luca Marini dilansir Juara.net dari GPOne.

"Lebih dari 20 tahun di paddock, saya pikir ia akan menghilang satu hingga dua tahun."

"Kemudian ia akan kembali secara sporadis," tandas pembalap yang pada MotoGP 2021 membela panji Sky VR46 Ducati itu.

Soal posisi apa yang bakal diambil Valentino Rossi usai pensiun di tim VR46, Marini tidak yakin jika sang kakak bakal memegang posisi sebagai bos.

Seperti yang diketahui, posisi tersebut kini dipegang oleh Alessio Salucci atau Uccio untuk kelas MotoGP dan Pablo Nieto untuk kelas Moto3.

"Sangat sulit untuk menduga peran apa yang bakal ia jalani," tutur Marini.

"Sekarang, kepala tim adalah Uccio dan di Moto3 ada Pablo Nieto."

Baca Juga: MotoGP Prancis 2021 - Kemenangan Bukan Tujuan Utama Marc Marquez


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : GPOne Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.