Karena Hal Ini, Murid Khabib Nurmagomedov di UFC Dituduh Pakai Narkoba

By Fiqri Al Awe - Jumat, 28 Mei 2021 | 18:45 WIB
Petarung kelas menengah, Luke Rockhold (kiri) dan eks jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov (kanan).
INSTAGRAM.COM/LUKEROCKHOLD
Petarung kelas menengah, Luke Rockhold (kiri) dan eks jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov (kanan).

JUARA.NET - Murid Khabib Nurmagomedov, Luke Rockhold, dituduh mengonsumsi narkoba oleh petarung UFC lainnya, Darren Till.

Mantan juara kelas menengah UFC, Luke Rockhold, tengah banyak menarik perhatian penggila MMA akhir-akhir ini.

Isyaratkan kembali berduel usai menghilang selama dua tahun, Luke Rockhold menggandeng eks raja UFC, Khabib Nurmagomedov, sebagai pelatih.

Tak cukup sampai di situ saja, Luke Rockhold baru saja membuat klaim mengejutkan soal juara kelas menengah UFC saat ini, Israel Adesanya.

Murid Khabib Nurmagomedov tersebut merasa dirinya dapat mengalahkan Israel Adesanya dengan gaya bertarung santai.

"Saya sangat respek dengan gaya bertarung yang ia (Israel Adesanya) pegang, tetapi ada banyak cara untuk menaklukkannya," ungkap Luke Rockhold.

"Jika saya bertarung dengan santai dan terus berada di luar jangkauan, itu adalah strategi yang dapat saya lakukan," sambung jagoan UFC berusia 36 tahun ini.

Tidak diduga-duga, sesumbar Luke Rockhold justru memicu cibiran yang datang dari petarung UFC lainnya, Darren Till.

Baca Juga: Bertarung Santai, Murid Khabib Bisa Menang atas Israel Adesanya


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Instagram


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.