Hasil Moto3 Jerman 2021 - Pembalap Indonesia Sama Spektakuler dengan Pedro Acosta!

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 20 Juni 2021 | 16:43 WIB
Pembalap Idemitsu Honda Team Asia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang, saat melakoni sesi kualifikasi Moto3 Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Sabtu (27/3/2021).
IDEMITSU HONDA TEAM ASIA
Pembalap Idemitsu Honda Team Asia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang, saat melakoni sesi kualifikasi Moto3 Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Sabtu (27/3/2021).

JUARA.NET - Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang, tampil bagus dan mendapatkan hasil Moto3 yang cukup gemilang di Moto3 Jerman 2021.

Pembalap Indonesia yang memperkuat Honda Team Asia, Andi Farid Izdihar atau yang lebih akrab dikenal dengan nama Andi Gilang, tampil memikat di sesi balapan Moto3 Jerman 2021, Minggu (20/6/2021) di Sirkuit Sachsenring.

Andi Gilang sebetulnya tidak mendapatkan posisi start yang bagus di Moto3 Jerman 2021.

Andi Gilang start dari tempat ke-26 alias posisi paling buntut di sesi balapan Moto3 Jerman 2021.

Namun, Andi Gilang sedikit demi sedikit berhasil naik memperbaiki peringkat dan sempat lama berada di posisi ke-14.

Baca Juga: Moto3 Jerman 2021 - Meningkat, Pembalap Indonesia Masih Harus Pelajari Sachsenring

Andi Gilang cukup diuntungkan oleh sejumlah insiden crash yang dialami beberapa pembalap termasuk rekan setimnya, Yuki Kunii.

Jika bertahan di peringkat 14, Andi Gilang akan mendapatkan posisi finis terbaiknya pada musim ini.

Sebelum ini, Andi Gilang berturut-turut finis di posisi ke-21, 22, 18, 18, 15, 21, dan 17 di tujuh seri balapan sebelumnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Fox Sports, motogp


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.