Punya Keunggulan di Fisik, Jake Paul Berpeluang Kalahkan Tyron Woodley

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Selasa, 29 Juni 2021 | 20:30 WIB
Kolase foto petinju YouTuber Jake Paul (kiri) dan mantan juara UFC Tyron Woodley (kanan)
TWITTER.COM/SPORTSCENTER
Kolase foto petinju YouTuber Jake Paul (kiri) dan mantan juara UFC Tyron Woodley (kanan)

JUARA.NET - Legenda UFC, Georges St-Pierre, mengatakan bahwa Jake Paul berpeluang bisa mengalahkan Tyron Woodley dalam duel tinju.

Tak cukup bikin geger jagat MMA dengan mengalahkan mantan juara, Ben Askren, Jake Paul kembali membuat heboh.

Kali ini Jake Paul resmi menantang seorang mantan juara kelas welter UFC, Tyron Woodley.

Ketimbang lawan sebelumnya, Ben Askren, Tyron Woodley dianggap sebagai cobaan sesungguhnya untuk Jake Paul dalam karier sebagai petinju profesional.

Pasalnya dari kemampuan striking, Tyron Woodley jauh lebih menyeramkan daripada Ben Askren.

Meski banyak pihak merasa Tyron Woodley dapat mengalahkan Jake Paul dalam arena tinju, bukti Jake Paul mampu mengalahkan Ben Askren tidak bisa dianggap remeh.

Apalagi, menurut legenda kelas welter UFC, Georges St-Pierre, Jake Paul berlatih begitu keras jelang duel melawan Ben Askren.

"Saya tahu orang-orang yang berlatih dengannya (Jake Paul) di sasana yang sama dan mereka mengatakan kepada saya bahwa dia berlatih sangat keras," ucap Georges St-Pierre.

Baca Juga: Tyron Woodley Sulit Kalah Lawan Jake Paul jika Tak Lakukan Hal Ini


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com, joe.co.uk


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.