Hasil UFC 264 - Jagoan Murtad Markas Khabib Lagi-lagi Lahirkan Duel Prematur

By Fiqri Al Awe - Minggu, 11 Juli 2021 | 10:36 WIB
Tai Tuivasa (celana hijau), jagoan yang pernah berlatih di sasana AKA yang merupakan markas besar Khabib Nurmagomedov, memukul KO lawannya, Greg Hardy (biru) pada UFC 264 (11/7/2021).
INSTAGRAM/UFC_BRASIL
Tai Tuivasa (celana hijau), jagoan yang pernah berlatih di sasana AKA yang merupakan markas besar Khabib Nurmagomedov, memukul KO lawannya, Greg Hardy (biru) pada UFC 264 (11/7/2021).

JUARA.NET - Petarung murtad markas Khabib Nurmagomedov, Tai Tuivasa, memetik hasil UFC 264 sempurna kala bertarung melawan Greg Hardy.

Murtadnya Tai Tuivasa tentu saja tidak ada sangkut pautnya dengan agama.

Jagoan UFC asal Australia itu memilih murtad atau keluar dari markas besar Khabib Nurmagomedov, American Kickboxing Academy atau AKA.

Sempat berlatih di sasana AKA pada tahun 2020, Tai Tuivasa bergeser ke sasana TK MMA and Fitness mulai tahun 2021 demi hasil UFC yang lebih baik.

Benar saja, Tai Tuivasa selama tahun 2021 bertarung cukup solid di oktagon UFC.

Sebelumnya yakni di bulan Maret lalu, jagoan UFC berjulukan Bam Bam itu memukul KO lawannya, Harry Hunsucker, dengan catatan waktu 49 detik saja.

Pada Minggu (11/7/2021) pagi WIB, Tai Tuivasa kembali bertarung sangat apik saat melawan Greg Hardy pada UFC 264.

Baca Juga: Hasil UFC 264 - Bom Tinju Pecahkan Hidung Sudahi Duel Papan Atas Divisi Amanda Nunes


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.