Masuk Radar Yamaha, Jonathan Rea Tak Yakin Bisa Membalap di MotoGP

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 14 Juli 2021 | 19:00 WIB
Selebrasi Pembalap WSBK asal tim Kawasaki, Jonathan Rea.
twitter.com/jonathanrea
Selebrasi Pembalap WSBK asal tim Kawasaki, Jonathan Rea.

JUARA.NET - Secara tidak terduga Jonathan Rea masuk dalam radar perekrutan Yamaha untuk bisa bersaing di kejuaraan dunia MotoGP.

Hengkangnya Maverick Vinales dari Monster Energy Yamaha tampaknya membuat tim tersebut berada dalam kondisi sulit.

Kepergian Maverick Vinales menimbulkan efek domino untuk Yamaha mengisi slot kosong buat skuadnya di MotoGP.

Percobaan Yamaha merekrut Miguel Oliveira berujung gagal dengan sang pembalap asal Portugal ini memilih untuk tetap bertahan di KTM.

Sementara itu untuk Raul Fernandez, tampil sebagai bintang Moto2, KTM berusaha untuk memagari pembalap mudanya tersebut agar tidak bergabung dengan Tim Garpu Tala mengisi slot di Petronas SRT.

Untuk bisa menjadi tandem Fabio Quartararo di skuad utama, nama Franco Morbidelli menjadi prioritas utama untuk Yamaha.

Nama Andrea Dovizioso juga menjadi pertimbangan Yamaha untuk mengisi slot Petronas SRT yang akan ditinggalkan Morbidelli.

Tak cuma itu, nama Toprak Razgatloglu juga santer dikabarkan akan membalap di MotoGP bersama dengan Petronas SRT.

Baca Juga: Ducati Bikin Resah, Fabio Quartararo Sebut Yamaha Punya Masalah Besar


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X