Master Brazilian Jiu-Jitsu UFC Senang Tidak Takut Lagi Pukul-pukulan

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 20 Juli 2021 | 11:00 WIB
Rodolfo Vieira mengalahkan Dustin Stoltzfus di UFC Vegas 31, Minggu (18/7/2021) WIB.
TWITTER
Rodolfo Vieira mengalahkan Dustin Stoltzfus di UFC Vegas 31, Minggu (18/7/2021) WIB.

Tetapi, penampilan di UFC Vegas 31 pada Minggu (18/7/2021) WIB membuat Rodolfo Vieira puas dengan peningkatan kemampuan striking-nya.

Di UFC Vegas 31, Vieira mengalahkan Dustin Stoltzfus dengan cara spesialisasinya, yakni kuncian rear-naked choke pada ronde ketiga.

Namun, sebelum menang kuncian, Vieira sempat intens beradu pukul dengan Stoltzfus.

Statistik dari situs resmi UFC menunjukkan Vieira mendaratkan 49 serangan signifikan dalam pertarungan itu.

Jumlah itu adalah yang paling banyak diukirnya selama berkarier di UFC.

Sebelum UFC Vegas 31, jagoan berusia 31 tahun ini tidak pernah mencapai angka 20 serangan signifikan dalam sebuah pertarungan.

Baca Juga: Keok dengan Tangan Dipelintir ke Belakang, Jagoan UFC Bilang Begini

Waktu kalah dari Anthony Hernandez pada awal tahun ini, Vieira malah hanya menyarangkan 9 serangan.

Karenanya, Vieira merasa puas bisa melihat peningkatan kemampuannya dalam beradu striking dengan lawan.

"Saya ingin menguji evolusi saya dan mengatasi ketakutan beradu pukulan," kata Vieira seperti dikutip Juara.net dari Bloody Elbow.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bloodyelbow.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.