Begini Respons Khabib Lihat Cuitan Brengsek Conor McGregor soal Almarhum Ayah

By Reinaldo Suryo Negoro - Jumat, 30 Juli 2021 | 22:30 WIB
Khabib Nurmagomedov dalam sesi timbang badan UFC 254, Jumat (23/10/2020).
TWITTER @MMAFIGHTING
Khabib Nurmagomedov dalam sesi timbang badan UFC 254, Jumat (23/10/2020).

JUARA.NET - Daniel Cormier membeberkan tanggapan Khabib Nurmagomedov setelah melihat cuitan kurang ajar Conor McGregor atas almarhum ayahnya.

Beberapa hari lalu, Conor McGregor membuat cuitan yang menggemparkan seluruh jagat dunia maya khususnya bagi penggemar MMA.

Bagaimana tidak? Petarung Irlandia itu tanpa ada angin maupun hujan, tiba-tiba membuat cuitan yang menyerang rival kesumatnya, Khabib Nurmagomedov.

Cuitan Conor McGregor ini sebenarnya dialamatkan untuk membalas tulisan Khabib yang berbunyi "Kebaikan selalu mengalahkan kejahatan" usai kekalahan The Notorious dari Dustin Poirier di UFC 264.

Akan tetapi, serangan McGregor kali ini sudah dianggap keterlaluan karena menyinggung ayah petarung Dagestan itu yang telah meninggal dunia.

The Notorious menuliskan cuitan yang bertuliskan "COVID adalah kebaikan dan ayah adalah kejahatan?"

Ayah Khabib, Abdulmanap Nurmagomedov, meninggal dunia pada bulan Juli tahun lalu karena infeksi COVID-19.

Baca Juga: Bukan Cuma MMA, Conor McGregor Juga Butuh Khabib Nurmagomedov

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net, essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.